Alap Alap Nippon (Japanese Sparrowhawk)


Alap Alap Nippon merupakan salah satu jenis burung pemangsa selain jenis Elang dan burung Hantu dari keluarga accipitridae dan Genus Accipiter.

Burung yang juga disebut dengan Alap Alap Jepang atau Japanese Sparrowhawk dalam bahasa inggrisnya, maupun nama latinnya yang disebut dengan Accipiter Gularis ini termasuk ke salah satu jenis burung pemangsa.

Sejatinya, burung ini bukanlah burung penetap, Nippon merupakan burung migrasi dari Paleartik Asia timur yang menyebar ke selatan sampai Sunda Besar.

Baca Juga: Alap-Alap Jambul

Ciri Alap Alap Nippon

alap alap nipon
(Unsplash)

Alap Alap Nippon memiliki panjang tubuh sekitar 29 sampai 34 cm dengan berat tubuh jantan sekitar 85 sampai 142 g dan betina sekitar 111 sampai 193 g dengan rentang sayap sekitar 51 samapi 63 cm.

Burung ini sangat mirip dengan Alap Alap Besra dan Alap Alap Jambul, namun terlihat lebih kecil dan gesit. Nippon jantan dewasa, memiliki tubuh bagian atas abu-abu, ekor abu-abu dengan beberapa garis melingkar gelap, dada dan perut merah karat pucat dengan setrip hitam sangat tipis di tengah dagu, setrip kumis tidak jelas.

Sedangkan Nippon betina memiliki tubuh bagian atas coklat (bukan abu-abu), bagian bawah tanpa warna karat, bergaris-garis coklat melintang rapat. Dada remaja lebih banyak coretan daripada garis-garis melintang dan lebih merah karat. Iris kuning samapi merah, paruh biru abu-abu dengan ujung hitam, sera dan kaki kuning-hijau.

Penyebaran dan Ras

Alap Alap Nippon tersebar di Paleartik Asia timur, pada musim dingin menyebar ke selatan sampai Sunda Besar. Pengunjung pada musim dingin di Sumatera, Kalimantan, Jawa, dan Bali.

Setiap bulan Oktober, dalam jumlah besar melewati Puncak (Bogor) dan Bali Barat. Burung ini cukup umum di daerah terbuka di dataran rendah. Terdapat tiga sub-spesies yang diakui dengan pesebaran berbeda ;

  • sibiricus Stepanian, 1959 – Sungai Ob dan Mongolia ke timur sampai Sungai Lena bagian tengah, China timur dan Taiwan; Musim dingin diperkirakan bermigrasi ke Kep. Andaman dan Nicobar, Sunda Besar dan China selatan.
  • gularis (Temminck & Schlegel, 1844) – Sakhalin, Kep. Kuril selatan dan Jepang; musim dingin bermigrasi ke selatan menuju filipina, Sunda Besar, Sulawesi Utara dan Timor.
  • iwasakii Mishima, 1962; Kep. Ryukyu Selatan (Iriomote, Ishigaki).

Kebiasaan dan Makanan

alap alap nipon
(Unsplash)

Berburu di sepanjang pinggir hutan, di atas hutan sekunder, dan daerah terbuka. Biasanya berburu dari tenggeran di pohon, tetapi kadang-kadang terbang berputar-putar untuk mengamati tanah di bawahnya dengan cara terbang “kepak-kepak-luncur” yang khas. Alap

Alap Nippon akan menyerang dengan agresif pendatang yang mendekati sarang. Terutama memakan burung-burung kecil keluarga passerine dan sesekali memakan burung berukuran sedang seperti burung merpati. Juga memakan tikus, kelelawar, reptil, dan serangga.

Baca juga : Alap-Alap China, Chinese Sparrowhawk (Accipiter soloensis)

Musim migrasi

Ketika musim dingin, burung ini bermigrasi dari China Selatan ke Indochina, Semenanjung Malaysia, Filipina, Sunda Besar dan Kecil, serta Sulawesi Utara dengan jumlah terbatas di Burma.

Migrasi Alap Alap Nippon pernah tercatat di Bali sekitar awal Oktober sampai awal November 1989 sebanyak 7835 burung. Di Jepang, burung kebanyakan hadir dari April hingga September di Siberia mungkin dari Mei hingga September atau awal Oktober.

Musim Kawin

Biasanya, Alap Alap Nippon mulai berbiak pada bula Juni di Siberia selatan, sedangkan di Jepang dan Cina lebih awal lagi. Sarang berukuran kecil, disusun dari ranting dan dedaunan yang pada umumnya di dekat batang pohon.

Telur yang dihasilkan umumnya adalah sekitar 2-5 butir, dengan waktu pengeraman 25-28 hari. Anakakan Alap Alap Nippon yang masuk ke usia juvenile sekitar berumur 1,5 bulan dari menetas.

Harga Alap Alap Nippon

Harga Alap Alap Nippon tergolong murah yang berkisar antara 200 ribu sampai 400 ribu, tapi hal tersebut dipengaruhi oleh usia dan skill burung itu sendiri. Sedangakan untuk lebih lengkapnya tentang daftar harga Alap Alap dapat cek di sini.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasanmu tentang Alap Alap Nippon (Japanese Sparrowhawk).


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *