Cara Memilih Murai Batu Bakalan Berkualitas Bermental Bagus


Cara Memilih Murai Batu Bakalan berkualitasJenis burung kicau yang masih menjadi primadona di kalangan para kicau mania adalah burung murai batu, hal ini sejalan dengan variasi suara murai batu dan keras ketika sudah gacor. Namun, dalam memilih murai Batu bakalan, tidaklah sesulit yang dibayangkan, asalkan kita paham cara memilihnya.

cara memilih murai batu bakalan

Bakalan Murai Batu yang diperoleh dari hasil ternak akan lebih mahal ketimbang yang berasal dari perburuan atau penangkapan hutan. Kita tahu bahwa harga murai Batu bakalan hasil tangkapan hutan lebih murah karena giras, tidak jinak dan bahkan belum terbiasa makan voer sebagai makanan utamanya.

Baca Juga:

Cara Memilih Murai Batu Bakalan Berkualitas Bermental Bagus

Bagi para pemula sebaiknya jika membeli Murai Batu bakalan harus jeli dan berhati-hati. Kita tahu banyak sekali pedagang menawarkan Murai Batu bahan dengan harga yang murah. Namun kualitasnya belum tentu bagus. Bahkan anda juga harus jeli dan tahu ciri- ciri memilih bahan Murai Batu bakalan yang didapat dari hasil pancingan menggunakan kail. 

cara memilih murai batu bakalan

Jadi Anda harus tahu dan paham bagaimana cara memilih Murai Batu bakalan yang bagus. Perhatikan dan pahami cara memilih Murai Batu bakalan di bawah ini. Maka anda akan mendapatkan bakalan Murai Batu yang istimewa, calon juara lomba dan bemental bagus.

Ciri-ciri murai batu bakalan yang bagus dan bermental juara

Memilih murai batu bakalan yang bagus sukup mudah asalkan paham dengan ciri-ciri murai batu bakalan berkuliatas dan bermental juara. Bagi Anda yang belum mengetahuinya, dibawah ini kami mencoba untuk mengulasnya.

1. Ciri-ciri Suara 

Murai Batu bakalan atau anakan yang bagus mempunyai kicauan yang keras. Suara atau ketrekan pada Murai Batu bakalan yang bagus yaitu terdengar nyambung atau mempunyai jeda yang lama. Dari situlah kita akan tahu potensi dari Murai Batu bakalan tersebut.

2. Ciri-Ciri Fisik dan Ukuran

memiliki bentuk tubuh ideal yakni panjang serta besar. Pada saat tumbuh dewasa burung yang memiliki ukuran tubuh panjang dan besar, akan kelihatan gagah apabila mengeluarkan kicauan. Dari faktor itulah nantinya dapat mempengaruhi mental burung lain apabila di ikut sertakan dalam lomba burung berkicau.

3 Ciri-ciri Kepala Murai Batu Bakalan yang Bagus

Kebanyakan Murai Batu mempunyai bentuk kepalanya agak bulat. Tetapi untuk burung Murai Batu bakalan berkualitas mempunyai postur kepala tidak bulat, atau berkepala agak gepeng. Kepala bakalan Murai Batu yang agak gepeng akan menambah gaya dan penampilan pada saat berkicau.

4. Ciri Mata Murai Batu Bakalan Berkualitas dan Bermental Juara

Bakalan Murai Batu yang bagus memiliki mata yang sehat. Jadi jika anda ingin membeli bakalan, maka amatilah kondisi fisik mata burung tersebut. Jangan memilih burung Murai Batu bakalan yang mempunyai mata katarak atau terdapat selaput putih pada bola mata sang burung.

5. Ciri-Ciri Kaki Murai Batu Bakalan yang Bagus

cara memilih murai batu bakalan

Pilihlah kaki burung Murai Batu anakan atau bakalan yang mepunyai warna hitam. Banyak orang yang berasumsi bahwa burung yang mmempunyai kaki hitam memiliki mental kuat saat bertanding. Selain itu lihat juga kuku kelingking bagian belakang, jika mempunyai warna kedua kuku tidak sama itu berarti burung bakalan Murai Batu tidak memiliki mental yang stabil saat bertanding. Jangan memilih juga burung yang mempunyai kaki cacat, karena dapat mempengaruhi performa saat dalam perlombaan.

6. Ciri-Ciri Paruh Murai Batu Bakalan Berkualitas

Murai Batu bakalan berkualitas memiliki paruh panjang dan tebal. Murai Batu yang mempunyai ciri paruh tersebut, nantinya akan mempunyai suara dan tajam dan keras. Pilih bakalan yang mempunyai lubang hidung dekat dengan mata.

7. Ciri-Ciri Ekor 

Burung Murai Batu Bakalan yang prospek mempunyai ekor yang rapat, tidak begitu tebal dan panjang. Kita akan bisa melihat bahwa burung Murai akan melentikkan ekornya saat berkicau. Jadi sebaiknya anda menghindari memilih burung Murai Batu bakalan yang tidak memiliki ekor, karena anda tidak akan tahu burung yang anda beli memiliki ekor yang menawan atau tidak.

Baca juga : Cara Merawat Murai Batu Dorong Ekor Agar Cepat Tuntas

8. Ciri-Ciri Leher

Ciri-ciri burung Murai Batu bakalan berkualitas dan mental juara biasanya mempunyai leher yang besar dan panjang. Burung Murai yang mempunyai ciri tersebut nantinya akan mempunyai suara kicauan yang panjang serta keras.

9. Ciri-Ciri Bulu 

Pada umunya Murai Batu memiliki bulu dada berwarna coklat. Namun jika anda bisa mendapati atau memilih Murai dengan bulu dada agak berwarna kekuningan, maka anda angat beruntung. Burung Murai Batu bahan yang mempunyai warna bulu dada seperti itu, biasanya cenderung cepat jadi dan cepat bunyi.

10. Cara Mengetahui Usia Murai Batu Bakalan

cara memilih murai batu bakalan

Usia burung sangat berpengaruh dalam perlombaan. Kita tahu faktor mental akan sangat berpengaruh kedepannya pada sang burung yang akan kita pilih. Jadi menaksir usia Muria Batu bakalan dapat anda lakukan dengan cara membuka mulut atau paruhnya, selanjutnya lihat pada bagian rongga mulutnya. Jika dalam rongga mulut terdapat warna putih dan cerah, maka bisa dipastikan burung tersebut masih berumur muda. Namun jika rongga mulut bakalan Murai Batu berwarna hitam itu tandanya burung sudah berumur tua.

11. Kelamin 

Saat memilih Murai Batu bakalan di pasar atau toko burung, pilihlah burung yang mempunyai kelamin jantan. Burung Murai Batu berkelamin jantan akan mempunyai suara bervariasi dan bisa di ikutkan dalam perlombaan.

Baca juga : cara membedakalan kelamin murai batu trotol jantal dan betina

12. Tingkah Laku 

Burung Murai Batu bakalan berkualitas yang memiliki mental tangguh dan kuat akan menjerit dan mematuk-matuk saat kita berusaha untuk memegangnya.

13. Kesehatan murai batu

Mempunyai burung yang sehat adalah kemauan semua orang. Jadi ketika memilih bakalan Murai Batu, maka pilihlah yang berkondisi sehat. Ciri-cirinya yaitu kita dapat melihat posisi sayap Murai bakalan mengepit rapat dan kaki mencengkram kuat. Kedua ciri tersebut menggambarkan bahwa Murai bahan tersebut sehat.

Kesimpulan 

Banyak orang bertanya Murai Batu yang bagus dari daerah mana? jawabanya sebenarnya simple. Dalam memilih Murai Batu bakalan kita harus tahu kondisi keuangan kita. Kita tahu burung Murai Batu yang bagus yaitu Murai Batu Nias, Murai Batu Medan dan bahkan Murai Batu Borneo. Bagus atau tidaknya itu tergantung pada kesukaan, isi dompet dan hoki.

Baca Juga: Macam-macam jenis burung murai batu dan perbedaanya


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap seperti pada perumahan Madja Residence di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *