Cara Merawat Anakan Lovebird 0 Hari


Pinhome – Dalam beternak/ breeding Lovebird adalah hobi juga mencari keuntungan yang besar. Tetapi kalau pencarian keuntungan tersebut tanpa dibarengi dengan pengetahuan dan keterampilan maka kerugian yang akan didapat.

Untuk itu pengetahuan dan keterampilan dalam beternak, khususnya breeding burung Lovebird mutlak untuk dipelajari dan dipraktekkan. Meningkatkan produktivitas indukan memang bukan perkara yang mudah.

Banyak dari para penangkar burung Lovebird pemula yang mengalami kesulitan. Salah satu cara meningkatkan produktivitas anakan burung Lovebird adalah dengan melatihnya sendiri. Cara ini sudah banyak dikenal oleh para breeder.

Sampai sekarangpun banyak yang melakukannya. Bahkan cara apa saja dipakai agar anakan Lovebird yang mereka loloh bisa hidup terus sampai dewasa. Namun adakah para breeder yang meloloh piyikan Lovebird mulai umur 0 hari? Jawabnya adalah ada.

Harap diperhatikan, terutama Pins yang sering meloloh piyik Lovebird dan untuk indukan yang baru/awal dalam mengasuh piyikan. jika indukan sudah beberapa kali mengasuh piyikan biasanya hal ini jarang sekali terjadi.

Cara Merawat Anakan Lovebird 0 Hari

Sebelum Pins merawat anakan Lovebird 0 hari, bila kita perhatikan bagian perut piyik yang baru menetas, ada bagian kuning di balik kulit perutnya yang masih transparan. Yolk atau kuning telur, adalah cadangan makanan 6-12 jam pertama yang diperoleh piyik ketikan baru saja menetas. Selama fase ini, piyik tidak membutuhkan makanan dari luar, karena yolk akan terserap ke dalam sistem pencernaan mereka.

Baca juga : Ingin Lovebird Sehat, Pakai Cara ini

Merawat anakan lovebird
(Unsplash)

Tetapi, apabila Pins menemukan satu garis berwarna keunguan atau hitam, berarti ada masalah pada usus piyik Lovebird 0 hari tersebut. Alasannya, sistem pencernaan mereka kekurangan cairan. Salah Satu penyebabnya adalah kondisi telur yang terlambat menetas (bisa karena faktor suhu/kelembaban selama inkubasi). Mekanismenya mungkin hampir sama dengan bayi manusia, kalau terlambat keluar bisa menyebabkan terhirupnya air ketuban.

Solusinya adalah, dengan menyediakan bahan makanan yang banyak mengandung air kepada indukannya. Misal sayuran atau buah-buahan. Bila Pins sendiri yang melolohnya, pastikan makanan yang diberikan lebih encer daripada biasanya, atau selang-seling dengan meneteskan air (air mineral atau air kelapa).

Baca juga : Cara Meloloh Anakan Lovebird dari 0 Hari

Untuk piyik Lovebird berusia harian seperti ini, alangkah baiknya formula lolohan Pins lebih encer daripada biasanya. Memang, ketika formula lolohan encer lebih mudah terserap oleh pencernaannya, namun konsekuensinya adalah tembolok menjadi menjadi lebih cepat kosong (Pins mesti memberikan makanan kembali). pemberian makanan lolohan seperti ini dapat berlangsung 3 – 4 jam sekali untuk piyik Lovebird 0 hari sampai 10 hari.

Ingat, pakan yang lama tercerna itu belum tentu baik untuk piyik bahkan kita harus berhati hati jangan sampai pakan mengendap di tembolok piyik dan tidak tercerna secara baik karena itu akan mengganggu kesehatan piyik. Jika terus dibiarkan mengendap di tembolok dalam waktu yang lama bisa berakibat pada kematian.

Baca Juga : Cara Ternak Burung Nuri

————————————————-

Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *