Penyebab dan Cara Mengatasi Tledekan Ngedrop


Cara Mengatasi Tledekan Ngedrop – Tledekan alias sulingan merupakan salah satu jenis burung dengan tipikan petarung alias fighter. Meskipun begitu, burung tledekan adakalanya akan mengalami beberapa masalah yang salah satunya macet bunyi. Dari beberapa permasalahan yang timbul, maka hampir dipastikan bahwa burung tledekan bukan pada kondisi top performace alias ngedrop. Jika burung tledekan dalam kondisi ngedrop, biasanya malas berkicau alias tledekan macet bunyi. Bahkan dalam banyak kasus, drop bisa menurunkan kualitas suara tledekan. Ngedrop juga berhubungan dengan mental. Kebanyakan dari tledekan lomba yang ngedrop disebabkan oleh mentalnya kalah dengan tledekan lomba lainnya.

Penyebab dan Cara Mengatasi Tledekan Ngedrop

penyebab burung tledekan ngedrop, cara mengatasi tledekan ngedrop, tledekan kalah mental, melatih mental tledekan, suara burung tledekan, tledekan gacor, agar tledekan nyeklek

Birahi juga terhubung dengan masalah drop. Biasanya burung drop bisa diakibatkan oleh birahi yang terlalu rendah. Namun dalam hal lain, birahi normal namun masih drop bisa saja terjadi. Meski jarang, biasanya hal tersebut terjadi karena mood atau perasaan tledekan sedang tidak baik.

Dalam kasus lain, sakit menjadi salah satu penyebab drop yang banyak ditemukan. Semuanya kembali lagi bagaimana Anda sebagai pemilik merawatnya karena sakit, keadaan birahi, mental, dan semuanya ada pada cara perawatan Anda. Lantas bagaimana cara mengatasi burung tledekan ngedrop?

Penyebab Burung Tledekan Ngedrop

Sebelum menjawab pertanyaan tentang cara mengatasi tledekan ngedrop di atas, alangkah baiknya mengetahui beberapa faktor penyebab burung tledekan ngedrop yang yang dapat dijadikan referensi maupun perbandingan dengan kondisi burung tledekan anda

  • Birahi yang terlalu rendah
  • Kurangnya dilatih mental dan olahraga fisik.
  • Perawatan yang kurang cermat.
  • Gangguan bagian suara atau pernapasan.
  • Sakit mencret atau sakit lainnya.
  • Kurangnya proses mandi.
  • Penjemuran yang tak baik.
  • Pemberian multi vitamin dan mineral yang kurang.
  • Kurangnya konsistensi pemilik.
  • Berdekatan dengan burung fighter lainnya.
  • Kurangnya Pengembunan.
  • Pemberian kroto dan voer yang kurang.
  • Kurang fit.
  • Pola perawatan yang sering di ubah-ubah.
  • Kalah mental.

Cara Mengatasi Tledekan Ngedrop

Jika ada sudah mengetahui tentang faktor yang menyebabkan tldekan ngedrop baik itu kesehatan dan mental. Maka selanjutnya adalah memehami bagaimana cara merawat dan mengatasi burung tledekan ngedrop sehingga permasalahan yang dialami oleh burung kesayangan anda cepat teratasi.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Meningkatkan Birahi

Ngedrop bisa terjadi jika birahi terlalu rendah. Untuk mengatasinya, tingkatkan sedikit birahi menggunakan EF seperti jangkrik dan ulat hongkong. Berikan setiap 5 – 10 ekor jangkrik ada pagi dan sore hari. Namun jangan terlalu mendongkrak terlalu tinggi karena bisa mengakibatkan over birahi.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Melatih Mental

Banyak cara untuk melatih mental tledekan agar bisa juara pada arena lomba. Mental sangat penting karena sebelum kicaun burung terdengar dalam arena lomba, mental sudah lebih dulu bertarung. Untuk melatih mental tledekan bisa menggunakan cara mandi malam yang ampuh untuk memperkuat mental tledekan.

Baca juga : Cara Melatih Mental Tledekan Bakalan Agar Gacor Ngeplong

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pemberian Mandi Malam

Mandi malam tidak hanya bisa menguatkan mental tledekan namun bisa juga mengatasi stres berlebihan pada tledekan. Mandi malam adalah mandi yang dilakukan pada malam hari. Seperti pukul 08.00 malam atau di bawah pukul 10.00 malam lebih baik. Setelah mandi, berikan 2 sampai 3 ekor jangkrik untuk mendongkrak birahi tledekan.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pengembunan

Sama dengan mandi malam, pengembunan rutin juga bisa membantu mengatasi tledekan ngedrop. Pengembunan yang baik adalah pengembunan yang dilakukan pada pukul 05.00 sampai 05.30. Setelah itu, berikan pakan jangkrik sekitar 2 – 3 ekor jangkrik atau bisa diganti dengan pakan ulat hongkong. Tambahkan juga pemberian kroto sebanyak 1 sendok teh. Metode ini dilakukan 3 hari sekali atau 2 kali dalam seminggu.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pemberian Pakan yang Teratur

Pakan yang dimaksud adalah voer, kroto, dan EF. Ketiga pakan utama tersebut diberikan pada pagi dan sore hari. Jangan sampai untuk melewatkan jadwal pemberian karena bisa membuat tledekan menjadi drop, sakit, bahkan bertingkah aneh.

Pemberian Multivitamin

Vitamin sangat bermanfaat untuk meningkatkan stamina dan memenuhi asupan nutrisi untuk perkembangan tledekan. BirdVit menjadi salah satu suplemen andalan dalam memenuhi asupan vitamin dalam tubuh. Dengan vitamin yang terus terjaga, tentu akan membuat tledekan tetap fit dan tidak mudah ngedrop.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pemberian Air Minum yang Baik

Jangan berikan air minum yang kotor. Pastikan benar-benar sudah dimasak atau dibeli air minum kemasan saja jika tak mau repot. Jika air sudah terlihat sangat kotor, lebih diganti saja. Jangan lupa untuk terus membersihkan capuk air minum karena jika sampai berjamur, bisa membawa bakteri dan membuat tledekan sakit berujung ngedrop.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pemberian Multimineral

Sama dengan multivitamin, pemberian mineral juga sangat penting untuk kesehatan burung tledekan. Pemberiannya boleh sama dengan takaran Birdvit dan sebaiknya harus rutin diberikan. Perlu anda ketahui bahwa mutlmineral sangat baik untuk kesehatan burung itu sendiri.

Lokasi Penempatan Sangkar Tledekan yang Baik

Tempat atau lokasi juga sangat berperan penting untuk menjaga mood tledekan tetap baik karena jika terus menerus tertekan, pasti akan membuat tledekan menjadi drop. Lokasi buruk menjadi salah satu penyebab tledekan ngedrop. Untuk mengatasinya, letakkan tledekan di tempat yang sepi dan jauh dari hewan-hewan pengganggu.

Jangan letakkan sangkar tledekan dekat dengan sangkar burung lain, apalagi bertipe sama yaitu fighter. Untuk burung non fighter sebenarnya juga tak boleh jika memang tledekan Anda sedang drop. Maka dari itu, sebaiknya biarkan tledekan Anda sendirian sampai tak drop lagi.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Full Krodong

Untuk membantu tledekan melewati masa dropnya lebih cepat, lebih baik dilakukan full krodong baik malam atau siang hari. Dengan begitu, tledekan akan bisa istirahat full untuk mengembalikan tenaga dan tidak drop lagi.

Jangan Dimaster

Lebih baik jika tledekan sedang drop tak usah dimaster karena bukannya memperkuat karakter suaranya, malah membuatnya makin drop karena memaster apalagi pas malam hari akan sangat mengganggu meski pengaruhnya sangat sedikit. Lebih baik didiamkan sampai benar-benar tledekan tak ngedrop lagi.

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Pola Perawatan

Burung tldekan yang selalu berubah-ubah perawatannya, maka dapat menyebabkan stres yang dapat membuatnya ngedrop. Maka dari itu sang pemilik harus mengerti secara benar-benar tentang perawatan harian burung tledekan.

Baca juga : Cara Merawat Agar Tledekan Nyeklek Dengan Cepat

Mengatasi Tledekan Ngedrop dengan Kebersihan Kandang

Kandang yang bersih bisa membantu menjaga kesehatan tledekan. Berpikir logika saja, jika kandang atau sangkar bersih minimal dibersihkan 1 sampai 2 kali dalam sehari, tentu saja tak akan membawa bakteri yang ujung-ujungnya bisa membuat tledekan sakit dan akhirnya drop.

Jangan sampai membiarkan sangkar kotor sampai berjamur. Perhatikan juga seperti apa model sangkar yang yang digunakan karena kenyamanan juga menjadi penentu tledekan drop atau tidak.

Konsisten

Berulang-ulang kali kata konsisten harus disebutkan. Memang konsisten merupakan hal wajib ketika merawat burung sulingan ini. Jika perawatan sulingan tidak konsisten, maka dapat mengakibatkan burung tersebut ngedrop kesehatan dan mental.

Cara mengatasi burung tledekan ngedrop di atas, dapat anda terapkan untuk semua jenis tledekan, mulai dari tledekan gunung, tledekan bakau, tledekan laut atau selendang biru. Mental menjadi kuncinya karena dengan mental yang terlatih dan kuat, ngedrop akan jarang terjadi untuk tledekan.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda tentang Penyebab dan Cara Mengatasi Tledekan Ngedrop

,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *